PENGUASAAN TEKNOLOGI UNTUK MENUNJANG PROSES PEMBELAJARAN PADA MASA PANDEMI

Authors

  • Siti Muntahanah Universitas Wijayakusuma Purwokerto
  • Heru Cahyo Universitas Wijayakusuma Purwokerto

DOI : https://doi.org/10.56681/wikuacitya.v1i1.6

Abstract

Tujuan kegiatan pengbdian kepada masyarakat ialah menambah pengetahuan, pemahaman serta meningkatkan ketrampilan didalam menggunakan media Zoom dan Google Meet sebagai media pendukung pembelajaran secara online sehingga proses pembelajaran dapat berjalan lancar. Metode pendekatan yang dilakukan dalam kegiatan ini adalah melakukan presentasi dan diskusi terkait penggunaan media zoom dan google meet, serta mendampingi dan melatih guru-guru dalam menggunakan media pembelajaran online. Kegiatan Karya Pengabdian ini dilaksanakan di Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Menengah Atas Kristen Purwokerto. Hasil kegiatan pengabdian adalah perlu adanya pengetahuan dan pemahaman tentang media teknologi yang dapat membantu dalam memberikan proses pembelajaran kelas secara online. Selain itu, perlu adanya pendampingan dan motivasi kepada para guru untuk terus kreatif dalam penggunaan teknologi yang mendukung proses pembelajaran dan untuk menciptakan suasana pembelajaran yang efektif walaupun pembelajaran secara daring.

Kata kunci: Pembelajaran, Teknologi, Zoom, Google Meet

Downloads

Published

2022-10-27