DIVERSIFIKASI PRODUK PADA USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH BATAGOR KRIYUUK FARDAN

Authors

  • Sodik Dwi Purnomo Universitas Wijayakusuma Purwokerto
  • Agus Prabawa

DOI : https://doi.org/10.56681/wikuacitya.v2i1.60

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian adalah membantu mencarikan solusi jalan keluar terkait dengan permasalahan UMKM agar dapat bersaing dengan para pelaku UMKM yang lain khususnya yang serupa. Memberikan inovasi produk agar dapat meningkatkan daya jual dan memberikan pengetahuan tentang etika dan prinsip bisnis serta diversifikasi produk. Metode pendekatan yang dilakukan adalah penyuluhan langsung secara tatap muka dengan materi yang disampaikan tentang etika dan prinsip bisnis serta diversifikasi produk yang di Kelurahan Purwokerto Lor Kecamatan Purwokerto Timur Kabupatan Banyumas dengan sasaran kegiatan pelaku usaha UMKM Batagor Kriyuuk Fardan. Hasil pengabdian pada masyarakat menunjukkan bahwa pelaku usaha dapat memahami tentang etika dan prinsip bisnis, diversifikasi produk. Pelaku usaha dapat menerapkan etika dan prinsip bisnis dalam sebuah usaha dan melakukan diversifikasi produk agar dapat bersaing dengan produk usaha serupa, meningkatkan daya jual, untuk mengembangkan usaha dan memperluas layanannya.

Downloads

Published

2023-02-01